Bread & Pudding
Resep Christmas Pudding, Cake Buah Kering Lezat

18 Mar 2018


 
Foto: Dok. Femina
 
Fruitcake bercitarasa sangat legit, terbuat dari adonan minim terigu kaya mentega dan padat buah-buahan kering.

CHRISTMAS PUDDING
  • 175 g mentega, bekukan
  • 2 butir telur ayam

Bahan kering:
  • 175 g brown sugar
  • 175 g tepung roti kasar
  • 125 g tepung terigu serbaguna, ayak
  • 1½ sdt baking powder
  • 1 sdt mixed spice 1
  • ½ sdt garam
  • ¼ butir pala, parut
Campuran buah, rendam semalaman:
  • 175 g kismis
  • 175 g plum kering, cincang kasar
  • 150 ml brandy
  • 140 g manisan ceri, cincang kasar
  • 100 ml rum
  • 50 g mixed peel 2
  • 50 g almond, blansir, cincang kasar
  • 1 buah jeruk navel, parut kulitnya
  • 1 buah jeruk lemon, parut kulitnya
  • 1 buah apel granny smith/apel malang, potong dadu ½ cm
Cara Membuat
  1. Aduk rata bahan kering bersama campuran buah yang sudah direndam.
  2. Parut mentega beku menggunakan parutan berlubang besar ke dalam adonan, aduk rata. Tambahkan telur, aduk kembali hingga rata.
  3. Olesi 12 buah mangkuk tahan panas dengan mentega. Sendokkan adonan ke dalamnya. Ratakan. Tutup permukaan pudding dengan kertas aluminium foil.
  4. Tutup kembali dengan kertas aluminium foil hingga setengah tinggi mangkuk tertutup. Ikat dengan tali agar tidak lepas. Kukus pudding di dalam dandang panas hingga matang dan kecokelatan (± 6 jam), angkat. Saat tak lagi panas, simpan di lemari es hingga saat disantap (minimal 2 minggu supaya rasanya lebih legit). Kukus kembali selama 1 jam sebelum dihidangkan.

1 Mixed spice: Atau pudding spice. Campuran dari kayu manis, pala, dan bumbu allspice. Banyak dipakai di dapur Inggris sebagai campuran untuk membuat dessert panggang. Dapatkan di toko bahan kue atau supermarket besar yang menjual banyak bahan kue.
 2 Mixed peel: Campuran manisan kulit jeruk (biasanya jeruk navel, jeruk lemon dan jeruk sitrus). Bisa dibeli di toko bahan kue atau supermarket yang menjual banyak bahan kue.


Untuk 12 buah


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?