Cake & Cookies
Happiest Birthday Cake

18 Sep 2014


Dominasi mawar adalah lambang dari wanita feminin yang cocok untuk disematkan pada femina. Aroma ombre cake ini pun unik, berkat air mawar yang ditambahkan pada  tiap lapisan cake. “Tiap wanita yang mendapatkan cake cantik ini pasti akan senang,” jelas Nina, tentang alasan di balik nama cake ini.

Penilaian Juri
Dua elemen penting terpenuhi, yakni cake dengan penampilan yang cantik dan rasa yang enak. Manajemen waktu yang diperlihatkan Nina di dapur uji sangat baik. Proses pembuatan dilakukan secara sistematis. Hasil dekorasinya pun rapi, terutama bunga fondant yang menyerupai bentuk aslinya.

Bahan:

Cake:
  • 10 butir telur ayam
  • 180 g gula pasir
  • 125 g mentega tawar, lelehkan
  • 60 ml susu cair
  • 1 sdt pewarna merah makanan
  • 200 ml air mawar
Bahan kering, ayak bersama:
  • 225 g tepung terigu serbaguna
  • 25 g tepung maizena
  • 1 sdt biji vanilla
  • ½ sdt garam
Swiss buttercream:
  • 250 ml putih telur ayam
  • 180 g gula pasir
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt biji vanilla
  • 180 g mentega tawar, dinginkan, potong-potong
Ganache:
  • 180 g krim kental/heavy cream
  • 325 g cokelat masak putih
Cara Membuat:

Cake:

  1. Kocok telur dan gula menggunakan mixer berkecepatan tinggi hingga pucat dan kaku (±15 menit). Masukkan bahan kering   perlahan-lahan sambil diaduk lipat menggunakan spatula karet hingga rata.
  2. Masukkan mentega dan susu bergantian sambil diaduk rata. Bagi adonan menjadi 5 sama rata. Beri pewarna merah di tiap adonan hingga menghasilkan warna merah bergradasi pada kelimanya.
  3. Tuang masing-masing adonan ke dalam loyang bulat (diameter 20 cm) berlapis kertas roti dan beroleskan mentega.
  4. Panggang dalam oven panas 170o C hingga matang dan kecokelatan (± 35 menit). Keluarkan. Sisihkan di suhu ruang hingga tidak panas. Perciki air mawar pada tiap permukaan cake. Sisihkan.

Swiss buttercream:
  1. Dalam mangkuk tahan panas, campur putih telur, gula, garam, dan vanilla. Kocok menggunakan mixer berkecepatan sedang hingga rata. Posisikan mangkuk di atas panci berisi air yang dipanaskan di atas api sedang. Kocok menggunakan mixer berkecepatan sedang hingga gula larut. Angkat.
  2. Saat panas, masukkan mentega sedikit demi sedikit sambil terus dikocok hingga lembut. Sisihkan.

Ganache:

  1. Panaskan krim hingga muncul gelembung kecil.  Angkat. Tuang ke dalam wadah berisi cokelat putih. Aduk hingga cokelat larut dan rata. Sisihkan hingga tidak panas.
   
Penyelesaian: Oles permukaan atas cake berwarna merah paling tua dengan buttercream. Letakkan cake yang berwarna lebih muda di atasnya, lalu oleskan kembali dengan buttercream. Ulangi proses yang sama hingga cake berwarna paling muda berada di atas.
     Oles seluruh permukaan cake dengan ganache. Hias dengan fondant. Sajikan.(f)


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?