Food Trend
Fakta Sehat Memanggang

16 Feb 2014



• Agar lebih aman dikonsumsi, panggang steak ayam dengan matang sempurna. Daging ayam rentan terhadap cemaran mikroba dan  bakteri patogen (penyebab penyakit). Pemanasan hingga suhu 70° C akan mematikan bakteri tersebut.
• Dibanding daging ayam dan sapi, seafood panggang mengandung senyawa karsinogenik lebih rendah.
• Daging yang  terlalu matang atau gosong saat dipanggang dengan panas yang sangat tinggi, selain meningkatkan kandungan senyawa karsinogen, juga menurunkan kandungan zat gizi daging.
• Lengkapi masakan yang dipanggang/bakar dengan sayuran dan buah yang mengandung antioksidan.
• Proses memanggang dapat menyebabkan daging mengandung senyawa karsinogenik atau pemicu kanker yaitu HA (heterosiklik amin) dan PAH (polycyclic aromatic hydrocarbons).  
• Sayuran yang dipanggang -tidak seperti daging- tidak mengandung senyawa HCA. Untuk mempertahankan kandungan vitaminnya, sebaiknya sayuran dipanggang pada suhu tidak terlalu tinggi.
• Memberi bumbu pada bahan makanan yang akan dipanggang, selain menambah cita rasa juga akan mengurangi terbentuknya senyawa karsinogenik.

ABDUL SYUKUR





 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?