Sex & Relationship
7 Don’ts Dilakukan Depan Si Dia

1 Nov 2013


Ketika lagi pdkt atau sedang dalam masa pacaran, Anda pasti tidak mau membuat cowok tersebut jadi ilfeel. Karena itu, hindari perilaku atau kebiasaan berikut:


Memperlihatkan pakaian dalam.

Bukan hanya celana dalam atau bra, tapi juga pakaian-pakaian yang digunakan supaya tampak mengecilkan perut, menaikan bokong, menipiskan paha. Anda tampak seperti mummy dengan pakaian-pakaian tersebut dan jangan sampai si dia berpikir seperti itu. Biarkan si dia berimajinasi bahwa Anda tampak sempurna seperti terlihat dari luar.

Sendawa atau kentut

Anda sering melihat si dia dan teman-temannya tertawa puas saat ada yang bersendawa atau kentut. Tapi, itu kocak bila cowok melakukan di hadapan cowok lain. Dan, Anda bukan teman se-genk-nya, melainkan kekasihnya. Ada perbedaan antara kedua hal tersebut. Lain kali, kalau mau sendawa, coba sambil pura-pura batuk, atau saat kentut,  lakukan sambil berjalan.

Merasa gemuk
"Saya gemuk?", "Saya merasa sangat gemuk hari ini.", "Saya nggak mau makan itu, saya sudah kegemukan.", "Baju ini membuat saya kelihatan gemuk?": kalimat-kalimat seperti ini membuat cowok bergidik. Nggak ada seorang cowok pun yang mau mendengarkan perasaan insecure Anda, tuh. Bisa-bisa, gara-gara ucapan Anda sendiri, si dia jadi berpikir seperti apa yang Anda pikirkan.

Gosip atau ngomong negatif tentang orang lain.
Kalau mau membicarakan hal negatif cewek lain karena bikin Anda kesal, lakukan bersama sesama teman cewek, bukan menumpahkan kekesalan pada si dia. Cowok bakal memandang Anda tidak dewasa, insecure, atau pencemburu—yang justru si dia hindari. Selain itu, cowok malah memusatkan perhatian pada cewek yang lagi Anda bicarakan, bukan diri Anda sendiri. Sekalipun Anda ingin curhat pada si dia, tidak perlu lama-lama, cukup lima menit.

Potong kuku
Memotong kuku dan melihat potongan kuku berterbangan di sekeliling Anda bukan hal yang seksi, malah terkesan Anda jorok. Lakukan di kamar mandi atau pergi ke salon untuk menicure-pedicure.

Membicarakan masa haid
Anda tidak bisa memakai baju putih, merasa mual, emosian, gampang nangis, selalu lapar, cepat marah melihat hal yang tidak disukai, harus pakai pembalut, dan selalu-merasa-tidak segar-berapa kali pun-mandi. Apakah dengan hal-hal tadi terdengar seksi? Tentu tidak. Jadi, tidak perlu bercerita tentang 'masa' Anda tersebut.

Komplain ukuran dada
Cowok suka melihat dada cewek, menyentuh, membicarakan, dan memimpikannya. Dada juga jadi bagian tubuh pertama yang cowok lihat--bukan hanya mata, tuh. Silahkan membicarakannya dengan si dia, tapi bukan komplain tentang ukuran. Anda bisa pakai bra berbusa tebal, operasi, atau pergi ke dokter bila ada masalah kesehatan payudara. Di luar itu, Anda tetap bakal terlihat cantik di mata orang yang mencintai Anda, apa pun ukuran Anda. Pede aja lagi! (MEI/FOTOSEARCH)


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?