Career
10 Hal Seru Profesi Pramugari

11 Jul 2012

Bukan hanya job description yang jauh dari membosankan, sederet hal menyenangkan pun dialami mereka selama bertugas. Jangan salahkan CC jika timbul keinginan 'banting setir' setelah membaca asyiknya pekerjaan mereka, ya, hihihi....

1. Bisa keliling dunia tanpa mengeluarkan uang. Bahkan justru dibayar (maksudnya mendapat gaji, hehehe....)

2. Memperluas jaringan teman secara internasional. Otomatis jadi tahu banyak budaya di dunia, deh.

3. Jika maskapainya berbasis di luar negeri, jadi belajar mandiri karena jauh dari keluarga.


4. Punya pengetahuan dan keahlian dalam bidang keselamatan dalam situasi gawat. Misalnya, cara evakuasi jika terpaksa mendarat di laut.

5. Tahu pertolongan pertama apa yang harus dilakukan dalam menangani berbagai penyakit yang kerap ditemui ketika penerbangan.

6. Punya pengetahuan teknis tentang berbagai jenis pesawat termasuk perangkat serta infrastruktur di dalamnya. Bahkan bisa melakukan perbaikan kecil jika ada yang rusak.

7. Seandainya terjadi kebakaran, tahu cara menanganinya karena diajarkan dalam pelatihan.

8. Terbiasa menghadapi orang dengan berbagai macam karakter.

9. Sering ketemu orang penting dan terkenal, lalu foto bareng. Lumayan buat narsis, hehehe....

10. Jadi tahu tempat barang-barang bagus dan murah. Bisa jadi peluang bisnis, nih! CC



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?