Money
10 Trik Pangkas Bujet Pernikahan

8 May 2013

Kebanyakan cewek pasti menginginkan pesta mewah dan berkesan untuk pernikahannya. Nggak heran, segala persiapan mulai dari gaun, venue, dekorasi, kue, sampai souvenir dipikirkan matang-matang. Kita bisa, kok, memiliki semua persiapan yang sesuai dengan keinginan kita tersebut selama mau berkompromi dengan bujet yang sesuai kemampuan.

Berburu potongan harga
Jangan sungkan untuk bertanya kepada vendor bridal atau wedding venue yang biasanya bekerjasama dengan vendor-vendor penting lainnya seperti catering atau paket bulan madu. Biasanya, sih, mereka punya harga yang lebih miring ketimbang kita mendatangi satu per satu vendor penyedia jasa pernikahan. Atau kita bisa mencarinya di pameran pernikahan dan membandingkan harganya.





Gaun pengantin klasik
Jika gaun pengantin nyokap masih bagus dan layak pakai, kenapa nggak kita pakai di hari pernikahan kita. Begitu juga dengan perhiasan pelengkapnya, kita bisa meminjam perhiasan nenek sewaktu ia menikah dulu. Pastinya, nih, makin klasik makin terlihat mahal. Padahal, sih, semua barang pinjaman. Hehehe...

Gaun rancanga desainer
Memimpikan menjadi ratu sehari dengan balutan gaun cantik dari desainer ternama dengan harga yang sesuai kantong? Biasanya, sih, desainer memberikan potongan harga yang besar buat gaun yang menjadi sampel atau display.

Pangkas daftar tamu
Mempersempit daftar undangan merupakan bagian yang tersulit. Yap, pernikahan di Indonesia memang terkenal dengan pernikahan yang mengundang ratusan hingga ribuan tamu. Apalagi jika orangtua kita juga punya daftar undangan sendiri. Biar nggak bingung, kita bisa mulai mengundang dari keluarga terdekat kita dan si dia. Setelah itu, lingkungan tetangga sekitar yang dipilah dari yang terdekat. Setelah itu, teman atau kolega yang masih berinteraksi dalam satu tahun terakhir, termasuk teman sekolah. Nah, soal undangan, kita bisa menghemat dengan undangan elektronik atau satu undangan untuk satu divisi.

Bunga sesuai musim
Dekorasi ruangan pesta yang dipenuhi bunga pastinya jadi impian para cewek. Maunya, sih, 1001 jenis bunga bisa menghiasi seluruh venue. Ternyata, nih, kita bisa mendapatkan potongan harga dengan memilih jenis bunga yang sedang mekar di tanggal pernikahan kita. Minta florit kita untuk menunjukkan daftar bunga yang sesuai dengan warna dekorasi yang kita inginkan.

Pilihan lokasi
Untuk menghemat biaya, sebaiknya kita memilih lokasi yang sama untuk upacara atau akad nikah dan resepsi pernikahan. Ketimbang kita memilih lokasi berbeda. Tapi jika pernikahan memungkinkan dilakukan di rumah sendiri, akan lebih baik lagi. Selain tidak usah menyewa tempat, kita bisa menggelar pesta semalam suntuk tanpa batas waktu.

DIY Wedding Cake
Simpan saja bujet untuk kue pengantin dengan harga fantastis untuk membeli bahan-bahan kue. Yap, dengan membuat wedding cake sendiri, pastinya bisa mengehemat pengeluaran kita. Percayakan pada saudara atau teman yang jagonya di bidang pastry. Cari tahu tren kue yang sedang hip dan tampilkan dengan cara yang kreatif. Bisa saja membuat cupcakes, red velvet, atau rainbow cake. Lebih puas dan lebih murah.

Disk jockey (DJ) pribadi
Musik menjadi faktor penting dalam sebuah resepsi pernikahan. Nggak usah muluk mau mendengar penyanyi atau band favorit kita nyanyi live saat acara. Siasati saja dengan mengompilasi semua lagu yang sudah kita pilih untuk diputar nonstop sepanjang acara.

Manfaatkan pertemanan
Punya banyak teman yang bisa dikaryakan untuk membantu perhelatan pernikahan? Biasanya, sih, mereka nggak meminta bayaran. Ajak teman-teman untuk ngumpul untuk menjadi panitia. Selain menekan bujet, pastinya bikin hubungan kita makin dekat, karena selalu ada pertemuan untuk membahas setiap persiapan. Palingan, kita hanya membutuhkan beberapa orang profesional yang dibayar hanya saat hari H.

Souvenir Handmade
Membuat souvenir sendiri nggak terlalu merepotkan jika sudah dipersiapkan sejak jauh hari. Ajak teman-teman yang dirasa bisa mengerjakannya mulai dari segi waktu dan keterampilan. Selain bisa menghemat pos bujet souvenir, buah tangan ini nggak ada yang punya selain kita. (NAD/Foto:Istimewa)


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?