Trending Topic
Peminat Operasi Plastik Makin Muda!

27 May 2013

Sejak kembali ke Indonesia, tahun 2012 lalu, dr. M. Samiaji, SpBP, dokter spesialis bedah yang sempat praktik di salah satu rumah sakit di Korea Selatan melihat  makin banyak klinik kecantikan yang menawarkan bedah estetika di kota-kota besar di Indonesia.

Tak hanya itu, menurut pengamatannya, usia orang yang melakukan bedah plastik estetis juga terbilang  makin muda. “Makin banyaknya referensi yang didapat mengenai bedah plastik dan contoh sukses orang  yang pernah melakukannya  membuat mereka berpendapat bahwa bedah plastik hal yang wajar dilakukan,” katanya.

Berada dalam lingkungan atau komunitas yang terbuka mengenai  operasi plastik bisa menjadi pendorong seseorang untuk tertarik dan ikut melakukannya. Menurut pengamatan Fayanisa, psikolog remaja dan dewasa dari Psychological Practice, umumnya keluarga memiliki peranan yang signifikan dalam membangun sikap anak untuk mempersepsikan dirinya.

“Maka, ketika seorang ibu memberikan perhatian yang tinggi pada penampilannya, anak bisa saja meniru,” katanya. Hal inilah yang terjadi dalam hubungan ibu-anak yang ingin memperbaiki penampilannya dengan operasi plastik.

Kenyataan ini diakui pula oleh Renny Sutiyoso, Clinic Director BeYouTiful Esthetic, Jakarta. Menurutnya, sejak dibuka 1,5 tahun lalu, perkembangan jumlah pasien di kliniknya terus meningkat. T

ak kurang dari lima pasien membuat janji dengan dokter spesialis bedah plastik tiap harinya. Padahal, ia mengaku tidak melakukan promosi yang gencar. “Pasien datang karena referensi dari keluarga atau teman yang puas dengan perawatan yang kami berikan. Kini, jumlah pasien kian banyak hingga kami berencana untuk melakukan perluasan klinik ini,” kata Renny, yang bekerja sama dengan dr. Teuku Adifitrian, SpBP atau Tompi.

Konsep kecantikan tidak pernah sama. Begitu pula, kecantikan ideal di tiap daerah, berbeda-beda dan selalu berubah-ubah. Tapi, menurut dr. Aji, ada standar umum yang dipersepsikan tidak berubah, yakni hidung mancung dengan garis hidung yang ramping, bibir yang agak tebal, dagu yang ramping dan panjang sehingga membuat wajah lebih tirus. “Standar cantik itu biasanya mereka dapatkan lewat referensi dari majalah. Mereka umumnya merujuk pada bentuk hidung, dagu, atau tubuh selebritas terkenal,” papar dr. Aji.

Menurut pengamatan Renny, di klinik miliknya, pasien yang datang tak sedikit yang berusia muda. “Sekarang ini pengetahuan  makin bertambah, teknologi  makin berkembang. Orang  makin open minded, sehingga banyak ibu-ibu yang juga membawa anak mereka untuk operasi. Teknik operasi plastik pun  makin singkat dan tidak menakutkan lagi bagi anak muda,” katanya. Di kliniknya sendiri, ada ketentuan bahwa anak remaja yang melakukan operasi harus mendapatkan pendampingan dari orang tuanya.

“Kalau pasien muda, umumnya tertarik pada rhinoplasty, operasi membentuk hidung, dan cheek fat pad removal (operasi meniruskan pipi). Sedangkan wanita dewasa, lebih memilih perawatan seperti botox,” ungkap Renny. (Faunda Liswijayanti)




 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?