Money
Agar Kartu Debit Tak Kebablasan

15 Oct 2011

Anda sering menggunakan kartu debit untuk belanja? Memang kartu debit bisa lebih bablas pemakaian dibandingkan kartu kredit. Karena, limit kartu debit hampir sebesar saldo yang Anda miliki pada rekening yang bersangkutan. Sehingga, satu-satunya limit kartu debit adalah disiplin diri.

Anda perlu terus mengingatkan diri Anda, bahwa Anda mempunyai anggaran yang perlu dipatuhi, walaupun saldo Anda dalam rekening jauh melebihi angka anggaran. Cobalah menetapkan satu angka sebelum Anda pergi berbelanja dengan menggunakan kartu debit, misalnya Rp1 juta. Sehingga, ketika Anda berbelanja, angka 1 jutalah yang Anda jadikan patokan, walaupun saldo yang Anda miliki dalam rekening itu adalah Rp15 juta, misalnya.

Cara lain adalah membuka rekening khusus untuk belanja dengan kartu debit. Setiap kali akan berbelanja, Anda dapat mengisi ‘saldo’ rekening khusus tersebut, misalnya Rp2 juta. Angka itulah yang menjadi limit. Sehingga, dana tabungan Anda yang lain tetap ‘terparkir’ aman di rekening utama. (f)



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?