Health & Diet
Rokok Sebabkan Penggumpalan Darah?

8 Apr 2014

Apakah penggumpalan darah di otak dalam tahap ringan berhubungan dengan kebiasaan merokok? Bila tidak, apa penyebabnya?

Dari sejumlah penelitian, terbukti bahwa kebiasaan merokok dapat memicu terjadinya pembentukan thrombus (bekuan darah) di dalam pembuluh darah. Hal ini terjadi karena ketika seseorang merokok nikotin, karbonmonoksida, dan bahan-bahan toksin lain yang terdapat dalam asap rokok terisap dan lantas merusak endotel (dinding dalam pembuluh darah). Hal inilah yang kemudian mempermudah terjadinya penggumpalan darah yang dalam proses selanjutnya membentuk thrombus.
   
Ada dua hal kemungkinan bahaya. Bila lepas dan mengalir ke jantung, thrombus dapat menyebabkan serangan jantung. Sedangkan bila lepas dan mengalir ke otak, thrombus bisa menimbulkan stroke. Oleh sebab itu, dalam kondisi seperti ini sebaiknya Anda segera berhenti merokok.
   
Salah satu penyebab lain yang  juga bisa menjadi pemicu penggumpalan darah pada wanita muda adalah penggunaan pil KB. Bila hal ini yang terjadi pada Anda, ada kemungkinan, darah Anda sensitif  terhadap penggunaan alat kontrasepsi jenis ini. Untuk itu, ada baiknya Anda beralih ke alat kontrasepsi lain. (f)



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?