Health & Diet
Minuman Setelah Latihan

27 Sep 2014


Saya tipe orang yang tidak mudah haus. Saat lari saya jarang membawa minum. Meski begitu, saya juga tak merasakan gejala dehidrasi seperti pusing atau kelelahan selama lari. Baru di akhir latihan saya minum sports drink. Apakah ini kebiasaan buruk?

Lyra – Bali

Menurut dr. Phaidon Toruan, terkadang haus bukan ukuran bahwa tubuh Anda sedang butuh atau tidak butuh hidrasi. Saat temperatur tubuh terlalu tinggi, seperti habis berlari,   terkadang rasa haus kita seperti ‘diblokir’ oleh otak. Ada juga sebagian orang yang justru habis makan malah merasa lapar, padahal tubuhnya justru sedang haus.
Salah satu tanda yang bisa diperhatikan adalah lewat warna urine. Jika urine berwarna kuning pekat, meski tidak merasa haus, ini tanda bahwa Anda dehidrasi. Tubuh  butuh air sehari 3% dari berat badan. Jadi, misal berat badan Anda 50 kg, berarti Anda butuh 1,5 liter air putih tiap hari. Berat badan 60 kg, berarti butuh 1,8 liter.
Idealnya, kalau olahraga, di luar kebutuhan utama, Anda harus ganti cairan seberat berat badan yang hilang. Saran saya, setelah olahraga, minum cairan yang mengandung elektrolit alami seperti air kelapa atau jus buah. Sports drink yang biasanya mengandung elektrolit juga bisa membuat Anda haus dan ingin banyak minum air.(f)


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?