Health & Diet
Mengatasi Insomnia

13 Aug 2013

Menderita sulit tidur, Anda biasa mengonsumsi sejenis pil yang dijual bebas, yang katanya dapat membantu tidur lebih lelap. Pil untuk membantu mengatasi kesulitan tidur yang dijual bebas ini, sebenarnya merupakan obat tradisional yang terbuat dari tumbuh-tumbuhan.

Walau bukti ilmiah yang ada hingga kini belum memadai, ramuan tumbuh-tumbuhan tersebut dipercaya mengandung khasiat dapat menenangkan pikiran, termasuk memancing rasa kantuk. Anda boleh menggunakannya, asalkan tidak berlebihan dan sesuai petunjuk yang tertera pada kemasan.
   
Memang, cara terbaik mengatasi insomnia adalah dengan cara alami, tanpa menggunakan bahan kimia. Minum susu hangat, membaca buku ringan yang tidak menegangkan, atau mendengarkan musik yang menenangkan perasaan adalah aktivitas yang bisa Anda coba menjelang tidur.
   
Ada sebagian orang yang berolahraga ringan sebelum tidur, agar tubuh terasa lelah dan mengantuk. Ada pula yang justru tidak boleh melakukan aktivitas apa pun sebelum tidur, karena dapat merangsang fisik dan pikiran, sehingga malah mempersulit tidur. Untuk itu, cermati karakter Anda dan lakukan kebiasaan yang sesuai kebutuhan fisik Anda. (f)



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?