Health & Diet
Kepala Tegang Saat Tertawa

5 Sep 2014


T: Kulit kepala bagian belakang saya (26) selalu tegang dan sedikit terasa sakit saat tertawa lepas. Apakah ada kelainan pada otot-otot kepala saya?  

APRILLIA - SURABAYA

Menurut Dr. Kartono Mohamad, saat tertawa lepas, ada otot-otot tertentu yang harus bekerja dan mengerut sehingga ada otot-otot lain yang tertarik. Hal ini selalu terjadi saat ada otot yang aktif berkerut dan ada otot yang mengendur atau tertarik berlebihan. Saat Anda tertawa lepas mungkin saja terasa sakit di beberapa otot yang relatif jarang digunakan.
Cara menghindarinya, justru harus sering berlatih menggunakan otot tersebut. Cobalah tertawa lepas, tetapi tidak mendadak, rasakan bagian mana yang sakit. Rasa sakit bisa ada di selubung otot atau di kulit sekitarnya.
Rasa sakit di kulit bisa terasa bila kulit meregang. Pada saat tertawa, yang bisa terasa sakit adalah sekitar mulut, bukan di belakang kepala. Kemungkinan lain, jika tertawa itu terjadi dengan ledakan suara yang keras, maka beberapa otot leher juga harus bekerja mendadak, mungkin itu yang terasa oleh Anda. Kemungkinan lain ada rasa tegang di leher belakang dan bahu yang menjadi lebih terasa saat tertawa mendadak. Rasa tegang di leher belakang kadang-kadang pada orang tertentu menjadi gejala saat tekanan darah meningkat atau kolesterol darah tinggi.(f)



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?