Career
Tak Merasa Tersaingi

7 Sep 2015

Rekan kerja yang lebih dulu naik jabatan atau mendapat kesempatan proyek besar, tidak mengganggu diri Anda. Jangan-jangan... selama ini kita menilai rendah kemampuan diri sendiri?  

"Sebenarnya, sikap ini adalah hal yang positif, karena Anda tidak mudah dipengaruhi faktor-faktor eksternal dan tak tertarik untuk mencapai sesuatu hanya karena rasa iri," ujar Apradata dari Experd Consultant. Yang perlu lebih diperhatikan adalah apakah Anda sudah memaksimalkan seluruh potensi, dan berkontribusi optimal sesuai kapasitas, kemampuan, dan talenta.

Maka, cobalah berupaya untuk melampaui ekspektasi yang ada. Beberapa cara misalnya dengan menetapkan target pribadi yang menantang untuk memacu diri bekerja lebih baik, atau menjadi lebih proaktif dengan membawa ide perubahan. Dengan memberi kontribusi lebih pada lingkungan profesional, tantangan yang lebih besar akan terus menanti Anda. (f)



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?