Sex & Relationship
Suami Gaul dan Dandan

26 Jun 2014


Semenjak pindah kantor, suami yang dulu konservatif kini jadi hobi dandan seperti anak muda. Ia juga sering pulang terlambat karena nongkrong atau karaoke dengan alasan mengakrabkan diri dengan rekan-rekannya. Perlukah dicurigai?

Menurut Irma Makarim, kemungkinan lingkungan kerja suami yang baru membawa perubahan terhadap diri suami, termasuk busana dan kebiasaannya. Hal ini bisa terjadi pada siapa saja, baik pria maupun wanita. Tak ada yang salah. Mungkin suami tidak menyadari, perubahan itu juga berdampak pada Anda dan hubungan Anda berdua.

Sebetulnya, pengaruh perubahan itu tergantung cara Anda menyikapinya. Bila komunikasi dan hubungan dengan suami selama ini sudah cukup baik, seharusnya tidak ada yang perlu Anda cemaskan. Anda berdua tentu sama-sama berusaha mempertahankan hubungan, apa pun yang terjadi. Tetapi, bila sebelum terjadi perubahan pada suami, hubungan Anda berdua sudah cukup renggang,  ini adalah tanda peringatan bagi Anda.

Cobalah membangun kembali kedekatan dengan suami. Tanyakan, apa yang membuat ia begitu senang menghabiskan waktu dengan rekan-rekan barunya. Dari situ mungkin Anda akan mendapat gambaran apa yang tengah terjadi pada suami. Mungkin Anda berdua juga perlu menentukan aturan dalam bersosialisasi, sehingga tetap ada batasan jelas dalam bergaul. Bila semua itu dijalankan dengan penuh kesadaran, hubungan Anda berdua  akan terjaga. Otomatis kecemasan Anda pun akan memudar.  

Sedangkan menurut Monty Satiadarma, hingga batas tertentu, perubahan perilaku akibat pengaruh lingkungan merupakan kondisi yang alami. Seorang individu secara alami akan beradaptasi sebagai bentuk penyesuaian diri dengan lingkungannya. Namun terkadang, karena kurang kokohnya pribadi individu yang bersangkutan, terjadilah perubahan drastis. Tak hanya tampilan luar, persepsi dan pola pikirnya pun ikut berubah sesuai kondisi lingkungannya.
   
Tiap individu cenderung mencari tempat yang nyaman bagi dirinya. Jika suami Anda lebih banyak menghabiskan waktu dengan rekan-rekannya saat ini ketimbang bersama Anda, mungkin ini berarti ia merasa lebih nyaman bersama mereka. Makin lama suami Anda menghabiskan waktu dengan rekan-rekannya,  makin besar pola hidup rekan-rekannya memengaruhi suami Anda.
   
Sikap curiga berlebihan akan membuat suami merasa terancam, tetapi membiarkan sikapnya berarti Anda kurang perhatian. Yang perlu Anda lakukan adalah membangun kondisi yang dapat membuat suami merasa lebih nyaman bersama Anda.
   
Ini tak semudah dikatakan. Salah satu cara yang dapat Anda lakukan untuk menjaga kebersamaan adalah dengan melakukan beberapa aktivitas bersama secara rutin. Selain itu, cobalah lebih mengenal lingkungan kerja suami Anda termasuk menjalin interaksi dengan rekan-rekannya. Kecemasan Anda bisa lahir dari ketidaktahuan dan kesenjangan Anda dengan mereka. Dengan mengenal mereka secara dekat, sedikit demi sedikit Anda akan mampu memahami apa yang membuat perubahan pada suami Anda.  



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?