Home Interior
Tip Mengaplikasikan Warna Pink di 6 Ruangan Rumah

1 Apr 2017


Foto: Zaki Muhammad, Dok. Jotun

Warna merah muda atau pink dalam dekorasi rumah acap kali yang terbayang hanya kesan feminin dan girlie. Padahal, warna merah muda bisa memberi kesan lain, misalnya elegan, lewat padu padan dengan warna lain yang tepat.

Menurut interior desainer Dina Lawanto, warna pink secara psikologis bisa membawa efek positif, seperti perasaan lembut, tenang, dan damai. Karena ketiga sifat ini, tidak mengherankan jika warna ini digunakan juga untuk melambangkan kasih sayang. Dalam penempatannya sebagai warna ruang, warna pink bisa diaplikasikan untuk ruangan apa pun dalam segala situasi.

“Tapi harus diingat, penerapan warna apa pun yang terlalu berlebihan tidak disarankan. Penerapan warna pink yang terlalu berlebihan akan memberi kesan kekanakkanakan,” jelas Dina, yang sehari-hari banyak menangani desain interior perkantoran.

Banyak sekali variasi warna yang dapat dilakukan dengan sentuhan pink. Berikut ini contoh penerapan kombinasi warna pink yang harmonis pada ruangan.

1. Foyer. Untuk tampilan sederhana tetapi kelihatan mewah, cukup letakkan 2 buah armchairs yang dibungkus upholstery warna pink atau magenta. Tambahkan  pigura  warna emas pada cermin besar Anda. Apabila area foyer terlalu kecil untuk perabotan, cukup letakkan aksen karpet warna pink atau tambahkan dekorasi lukisan atau vas-vas besar  warna pink di pojok ruangan.

2. Ruang Tamu. Jika kurang percaya diri menggunakan sofa berwarna pink pada ruang tamu, cukup aplikasikan sentuhan pink pada elemen dekoratif saja. Aplikasikan warna pink pada cushion, vas bunga, atau lampu gantung. Sebagai aksen, berikan sentuhan warna abu-abu atau biru gelap pada dinding belakang sofa untuk kesan hangat dan elegan. Biarkan bidang dinding lain tetap berwarna putih atau krem. Untuk lantai dan perabotan, coba gunakan warnawarna kayu. Beri sedikit sentuhan warna gold pada aksesori.
Banyak

3. Kamar Tidur. Aplikasikan warna pink pada bed cover dan bantal-bantal hias. Bila ruangan cukup luas, bisa ditambahkan karpet atau tirai jendela warna pink/magenta. Untuk perabotan utama sebaiknya dibiarkan berwarna netral. Tambahkan pink hanya pada elemen dekoratifnya agar tidak berlebihan.

4. Kamar Anak. Umumnya, kamar anak perempuan sangat full color. Mulai dari karpet, cat dinding, sampai warna seprai dan aksesori. Setelah si kecil beranjak dewasa, dekorasi bisa diseimbangkan dengan warna netral. Misal, perpaduan pink dengan putih. Atau bisa juga menyelipkan warna abu-abu untuk tampilan yang manis dan elegan. Untuk kamar anak sebaiknya pilih warna pink  lembut.

5. Ruang Kerja. Untuk menciptakan suasana yang hangat dan nyaman, gunakan lantai kayu. Sementara untuk dinding sebaiknya tetap warna netral yang terang, seperti putih atau abu-abu muda. Bekerja akan lebih nyaman dalam ruangan yang terang. Sentuhan warna pink dapat diaplikasikan pada kursi kerja atau kursi tamu saja. Agar tidak monoton, beri aksen karpet dengan tone pink yang agak berbeda atau bermotif. Pengecualian pada ruang kerja jangan sampai berlebihan. Cukup 2-3 elemen saja. “Harus diingat, dalam mendekor ruang kerja, perlu dibedakan dengan ruangan lain. Karena, terlalu banyak warna malah dapat mengurangi konsentrasi bekerja,” jelas Dina.

6. Ruang Makan. Jangan ragu menggunakan kursikursi makan berwarna pink. Untuk kesan lebih mewah, pilih pink magenta. Untuk perabotan lain, seperti meja makan dan kabinet, gunakan warna netral seperti warna kayu. Jika ingin suasana ruang makan lebih kalem, cukup aplikasikan warna pink sebagai aksen karpet atau aksen satu bidang dinding saja. “Anda juga dapat mengaplikasikan warna pink hanya pada aksesori meja makan, seperti taplak meja, tatakan gelas, serbet, atau rangkaian bunga. Gunakan gradasi warna agar tidak monoton, mulai dari soft pink, magenta, hingga  merah. Jangan lupa beri sedikit sentuhan gold agar lebih mewah. (f)

Baca Juga:


Topic

#rumahpink

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?