Home Interior
Mengecat Pagar dan Teralis Rumah Serapi Tukang Cat Profesional

26 May 2018


Foto : Pexels

Jelang hari raya, selain menyiapkan kue-kue dan baju baru, biasanya kita ingin memperbaiki penampilan rumah.  Tak semua bagian, tapi paling tidak ruang keluarga, pagar, dan teras. Cat pada bagian luar rumah memang paling mudah mengalami kerusakan.

“Negara kita yang tropis membut kondisi; suhu udara dan kelembapan tinggi sepanjang tahun, paparan sinar matahari yang kuat, dan curah hujan yang tinggi, sangat memengaruhi bangunan juga cat,” ujar Ren Katili, Founder dan Principal dari Studio ArsitektropiS, dalam acara buka puasa sekaligus peluncuran inovasi terbaru Dulux Weathershield Flash dan Hammerite.

Memerhatikan hal tersebut, kalau Anda ingin mengecat pagar dan teralis besi sendiri dan ingin hasilnya tak malu-maluin, ada trik sederhana yang bisa Anda praktikkan.

# Tunggu cuaca cerah. Selain lebih nyaman bagi Anda, ini juga akan memengaruhi hasil akhir.

# Gunakan kuas yang bagus dan baru. Jangan sampai cat berteknologi canggih yang Anda gunakan kehilangan daya magis gara-gara kuat yang buruk. Apalagi kalau sampai rontok dan menempel pada cat. Pilih ukuran yang tidak terlalu besar agar tidak belepotan dan presisi, apalagi jika pagar besi Anda memiliki lengkung-lengkung kecil.

# Bersihkan dulu permukaan pagar yang akan dicat menggunakan sikat kawat dan amplas, untuk merontokkan cat lama yang mengelupas dan karat. Cat lama yang mengelupas akan membuat cat baru tak melekat sempurna.

# Pilih produk cat dengan teknologi dan formula khusus yang membuat cat lebih cepat kering, lebih mudah digunakan tanpa perlu pengenceran, dan memberi perlindungan ekstra dari karat dan cuaca ekstrem. “Selain kualitas, efisiensi juga merupakan faktor kunci dalam proses pengecatan. Semakin sedikit waktu yang diperlukan, maka semakin cepat kita dapat menikmati rumah kita yang baru dicat tersebut”, ujar Ren Katili. (f)

Baca Juga:

Cerita Bunga-Bunga Istimewa dalam Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle
Tren Warna Rumah 2018: Biru dan Ungu, Warna Futuristik yang Dramatis
6 Kiat Merapikan Rumah Dalam Waktu Singkat


Topic

#puasadanlebaran, #berbagikebaikan

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?