Health & Diet
Saat Perut dan Vagina Keram

5 Aug 2016


Foto: Fotosearch

Pernah mengalami keram dan kesemutan pada vagina hingga perut bagian bawah? Banyak faktor yang bisa menjadi penyebabnya, salah satunya akibat perubahan pola menstruasi. Sebaiknya lakukan pemeriksaan klinis pada daerah vagina dan organ genitalia interna. Rasa tidak nyaman pada vagina tersebut juga bisa karena infeksi, pelebaran pembuluh darah di vagina (varises), hingga gangguan hormon.

Kita juga bisa melakukan pemeriksaan tambahan, seperti swab di vagina untuk mendeteksi adanya infeksi serta pemeriksaan ultrasonografi organ genitalia interna. Dari hasil pemeriksaan menyeluruh ini dokter dapat menyimpulkan diagnosis, memberikan informasi mengenai penyebabnya, serta menilai bahaya tidaknya kondisi yang dialami. Lebih baik waspada, kan, daripada menyesal? (f)

Baca juga artikel cara merawat vagina saat menstruasi di sini.


Topic

#vagina

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?