Health & Diet
Bugar dengan Top 5 Video Latihan Youtube

25 Oct 2018


Pop Pilates bersama kanal @Blogilates dan Cassey Ho /Foto: @Blogilates

 
Di era teknologi internet dan digital sekarang ini, solusi sehat bisa Anda dapatkan di manapun, kapanpun, dan dengan biaya yang sangat minim. Salah satunya dengan memaksimalkan kanal-kanal video YouTube yang menyediakan referensi latihan tubuh dari para pelatih kebugaran profesional dunia, gratis! Berikut ini lima referensi teratas berikut review dari instruktur kebugaran bersertifikat Teuku Aufra Maretto.
 

BLOGILATES

POP Pilates©, demikian Cassey Ho (31) menamai jenis latihan yang digelarnya melalui tayangan akun Blogilates di kanal YouTube. POP Pilates menggabungkan irama musik pop dengan gerakan ritmis pilates. Sehingga, latihan pilates yang cukup menguras kalori itu jadi lebih menyenangkan. Taylor Swift merupakan salah satu yang menggemari jenis latihan yang diciptakan oleh Cassey ini.
 
Keunggulan: Latihannya tidak hanya berfokus pada penurunan bobot tubuh, tapi juga memberikan pengetahuan tentang konsep body image yang sehat. Melalui videonya “Perfect” Body, Cassey Ho menularkan konsep tubuh yang keluar dari standar cantik dan seksi tidak sehat yang selama ini diekspos oleh media massa. Majalah Time menggelarinya sebagai “The 25 Most Influential People on the Internet.”

Ada banyak pilihan latihan yang bisa Anda coba, mulai dari “tantangan latihan dengan 1 lagu” sampai 20+ menit latihan. Namun, bagi Anda yang baru pertama kali, disarankan untuk menjajal bentuk latihan POP Pilates for Beginners – Total Body Workout. Senangnya lagi, Anda tidak perlu membeli peralatan mahal, cukup matras yoga saja.
 


Topic

#Health , #Diet, #Fitness

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?