Health & Diet
4 Cara Cegah Gangguan Makan

28 Feb 2017


Foto: Fotosearch


Kita bisa banget menghindari gangguan makan (makan karena sedang stres, anoreksia, bulimia, dan lainnya) dengan beberapa cara di bawah ini:

- Selalu berpikir positif, termasuk soal image diri sendiri. Selama berat badan ideal, nggak usah, deh, mencari-cari alasan kalau kita kelebihan berat badan.

- Mau mengonsumsi makanan sehat dan olahraga cukup. Kalau pikiran sedang suntuk, bukan berarti harus ngemil, kan? Jogging, ikutan les tari, aerobik juga oke buat melepas stres.

- Cari lingkungan menyenangkan untuk melepas stres. Ngumpul bareng teman-teman buat ketawa atau yoga.

- Kalau merasa tidak bisa lagi mengendalikan diri atau ada perasaan salah dan malu, sebaiknya pergi ke psikolog atau psikiater. (f)


Topic

#makansehat

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?