Gadget
Vivo V5, Ponsel Pintar dengan Kamera Depan Beresolusi 20 MP yang Ditujukan Bagi Pencinta Selfie

23 Nov 2016


Foto: Vivo

Di era kemajuan teknologi seperti sekarang, ponsel tidak hanya berfungsi untuk menelepon dan mengirim pesan, tapi juga sarana untuk mengekspresikan diri. Yap, melalui ponsel, kita bisa memamerkan foto terbaru kita kepada dunia secara digital secara cepat.
 
Menyadari hal ini, Vivo berinovasi melalui produk terbaru mereka, Vivo V5. Jika biasanya smartphone memiliki kamera belakang yang resolusi lensanya lebih tinggi dibandingkan kamera depan, Vivo V5 justru sebaliknya. Vivo V5 menyediakan kamera depan dengan resolusi 20 MP, tuh, sedangkan kamera belakangnya ‘hanya’ beresolusi 13 MP.
 
Dengan resolusi tinggi ini, pengguna pun bisa menghasilkan foto selfie yang lebih memuaskan. Apalagi, ada fitur softlight di bagian kamera depan sehingga memberikan efek lighting ala fotografi di studio. Meski dalam kondisi minim cahaya, hasilnya cukup maksimal. Berbekal sensor Sony IMX375, 1/2 .78”, f/2.0, smartphone ini tentulah tidak mengecewakan bagi kita yang hobi berfoto.


Foto: Vivo
 
Fitur kamera yang mumpuni ini didukung juga oleh memori internal yang cukup besar, yaitu 32 GB. Koleksi foto masih bisa bertambah melalui memori eksternal hingga 256 GB.
 
Vivo V5 memiliki layar LCD berteknologi IPS dengan ukuran 5,5 inci. Dengan RAM 4 GB dan prosesor Octa Core, kita nggak perlu cemas ponsel yang mengusung android marshmallow ini menjadi lemot saat kebanyakan aplikasi dan foto. Baterai berkapasitas 3.000 mAh juga membuatnya tahan cukup lama meski dalam keadaan standby.
 
Bagi kita yang hobi menonton film atau membaca buku via online, manfaatkan fitur Eye Protection Mode agar mata tidak sakit. Keberadaan fitur Smart Split tidak mengurangi keseruan menonton video saat ada pesan yang masuk. Cukup sentuh layar sekali, layar pun terpisah menjadi dua. Sambil membalas pesan, video tetap bisa ditonton, deh. Manfaatkan juga fitur sensor sidik jari untuk menjaga privasi isi ponsel.
 
Tertarik dengan smartphone yang sudah mendukung jaringan 4G LTE ini? Siapkan dana Rp3,5 juta, ya. (f)

Baca juga:
Polytron PRIME 7S, Ponsel Pintar Aman dengan Sensor Sidik Jari dan Memori 64GB
Pixel, Smartphone dari Google yang Memberikan Ruang Penyimpanan Cloud Tanpa Batas
Samsung Z2, Ponsel di Bawah Rp1 Juta dengan Jaringan 4G dan OS Tizen


Topic

#smartphone

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?