Food Review
Jajanan Buka Puasa Khas Padang di Kramat Raya

7 Jun 2016



Foto: Tim Boga Femina

Kawasan ini adalah surganya makanan khas Padang di Jakarta.  Lapak-lapak kecil berdiri di sepanjang ± 200 m bahu jalan, menjual aneka kue-kue khas Padang yang  manis, seperti kue lupis, bubur kampiun, aneka macam kolak, dan yang paling banyak dicari adalah lemang tapai.  Di antaranya juga terdapat beberapa warung makan padang yang selalu ramai pengunjung, Boleh makan di tempat, bisa juga untuk dibawa pulang. Yang pasti sebanyak hampir empat puluhan jenis pilihan lauk khas Padang yang sarat bumbu terlihat menggiurkan, ada gulai otak, ayam pop, paru, dan yang ‘kudu’ dicicipi adalah rendang itik atau itik cabai hijau. 


 
Lokasi: Jl. Kramat Raya, Jakarta Pusat, Lokasi di samping fly over, persis di pertigaan Senen. 
Buka: (bulan puasa): setiap hari, pukul: 14.00 – 04.00 WIB
Harga: Kue, bubur, kolak, dan jajan pasar:  Rp3.000 – Rp20.000, Lauk: Rp5.000 – Rp25.000

Tim Boga Femina


Topic

#puasadanlebaran

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?