Family
Gaya Nola B3 Mengurus Naura, Anak Pertamanya Yang Juga Jadi Penyanyi

1 Nov 2018




 
Pernah berada di usia Naura, Nola menyadari bahwa sifat ‘rebel’ ini lebih sebagai ungkapan kebosanan pada rutinitas yang sama, yang indah dan aman-aman saja. Sehingga, ia pun harus bertemu dengan ngeyel-ngeyelnya ABG. Nola mengaku harus belajar menyeimbangkannya dengan memberi ruang ekspresi bagi putrinya itu. Salah satunya, dengan mengizinkan Naura memiliki akun media sosial kedua, yang dikelola sendiri oleh Naura. Bahkan, Nola pun harus minta izin terlebih dulu untuk ikut melihat.

“Saya tidak ingin terlalu membatasi ruang ekspresi Naura. Saya hanya memberi masukan bahwa tidak semua ekspresi diangkat ke media sosial. Saya juga mengingatkan bahwa bedanya dia dengan anak-anak yang lain adalah bahwa sebagai public figure, apa pun yang ia lakukan dilihat, bahkan dicontoh. Jadi, selalu ada risiko dan konsekuensi yang akan timbul dari sikapnya,” ungkap Nola.
 
Profesional, tapi personal. Kira-kira demikianlah profil yang ditampilkan Naura melalui media sosialnya. Ada kedekatan, ada relasi, tapi tetap dalam batasan yang santun dan profesional. Nola mengatakan bahwa pengelolaan media sosial ini dilakukan bersama-sama dengan putrinya. “Orang tua harus ikut mengelola akun media sosial anak untuk menjauhkan dari predator anak dan membimbing anak dalam menghadapi online bullying,” terang Nola.
 
Meski memberikan kepercayaan, di usia anak-anak yang masih di bawah umur, Nola dan Baldy tetap memiliki aturan main dalam hal mengakses gadget dan media sosial. Mereka hanya diperkenankan untuk memegang ponsel saat akhir pekan. “Kalaupun Naura harus posting sesuatu yang penting, maka akan ada batas waktunya.
 
Karena semua akun media sosial anak-anak ada di ponsel saya dan Baldy, mudah bagi kami untuk memonitor aktivitas media sosial mereka, termasuk memantau komentar-komentar yang masuk,” ungkap Nola.
 
Saat ini Naura dan Neona sedang mempersiapkan diri tur musikal Konser Dongeng 3 di Jakarta, Makassar, dan Bandung, Desember nanti. “Kegiatan saya sehari-hari penuh dengan anak-anak. Beruntung jadwal saya di dunia menyanyi sedang senggang, sehingga bisa lebih fokus membantu dan mengatur kegiatan anak-anak,” ungkap Nola. (f)

Baca Juga:

Dian Sastrowardoyo Bicara Tentang Nicholas Saputra dan Keinginan Menjadi Produser Film
Ayu Gani, Dari Asia's Next Top Model Ke Bisnis Mode
Alasan Ringgo Agus Rahman dan Sabai Dieter Morscheck Enggan Mengisi Reality Show Di Televisi


Topic

#family, #selebritas, #naura, #nola, #parenting

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?