Family
Buumi Playscape, Tempat Bermain Anak Sambil Belajar di Pacific Place Mall

20 Jul 2018

Foto: RFF
 
“Selama ini belum ada tempat main anak yang integrated, ada kelas-kelas atau aktivitas in house di dalamnya. Padahal, anak selalu ingin mencoba sesuatu yang baru,” cetus Natasha Guna.

Bersama rekan-rekannya (Renee Tang, Talia Noerdin, dan Erica Pramesty) yang kebetulan sama-sama memiliki anak usia balita dan menyimpan kegundahan yang sama, Natasha akhirnya mendirikan tempat bermain anak Buumi Playscape yang baru beroperasi di Lantai 3 Pacific Place Mall, Jakarta, sejak Mei 2018.

“Buumi fokus pada development childhood play. Konsepnya anak belajar lewat 3 hal yaitu free play, experimental play (in house activities), dan directed play (classroom),” terang Natasha.

Beragam aktivitas yang menunjang motorik kasar seperti kolam bola, panjat-memanjat, indoor soccer, atau untuk mengasah motorik halusnya seperti art and craft, hingga kelas balet dan mengaji bisa jadi pilihan aktivitas anak di Buumi Playscape yang buka dari jam 10 pagi hingga  pukul 9 malam.

Dengan biaya masuk Rp70ribu (untuk 6 bulan-2 tahun) dan Rp100ribu (untuk 2 tahun ke atas), anak dapat menikmati beragam kegiatan di Buumi Playscape selama maksimum 4 jam. Harga tersebut sudah termasuk satu pendamping.  Jika ada tambahan pendamping kedua maka akan dikenakan tambahan biaya sebesar Rp30ribu.

“Kami juga bekerja sama dengan beberapa vendor seperti Engineering for Kids, Sjuman School of Music, Sumber Cipta Ballet, dan banyak lagi yang memberikan kelas pelatihan di Buumi,” kata Natasha. Untuk kelas khusus ini dibebankan biaya tambahan mulai dari Rp200ribu - Rp2juta yang sudah termasuk harga tiket masuk. 
 
Foto: RFF
 
Menjadi sarana bermain edukatif dengan kapasitas tampung hingga 60-80 anak, Buumi yang menyediakan beragam permainan montesssori juga sering dijadikan pilihan outing sekolah.

“Ternyata animonya luar biasa. Pada saat hari biasa, pengunjung bisa mencapai 20-30 anak. Sedangkan di akhir pekan rata-rata mencapai 70-120 anak,” kata Natasha senang.

Banyak juga ibu yang menitipkan anaknya di sana saat berbelanja. “Untuk menjaga keamanan, peraturan kami orang dewasa tidak bisa sembarang masuk ke dalam untuk menjemput anak. Jadi, anak yang kami panggil keluar,” tutur Natasha.

Rencananya, tahun depan ia beraharap bisa mengekspansi Buumi Playscape menjadi lebih luas lagi dan dibuka cabang lain di daerah Pondok Indah. (f)
 
Baca Juga:


Topic

#Playground, #ramahanak, #family

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?