Daging
Resep Costoletta, Steak Khas Italia

3 Dec 2017


Lamb chop steak yang pekat aroma mint segar. Nikmat disantap kala cuaca dingin bersama minuman.

Bahan:
  • 3 sdm minyak sayur
Fried custard:
  • 7 butir telur ayam, sisihkan 1 butir untuk dikocok lepas
  • 50 g gula pasir
  • 100 g tepung terigu serbaguna
  • 500 ml susu cair, panaskan
  • 250 g tepung roti kasar
Costolette:
  • 880 g lamb chop *)  
  • 50 ml minyak sayur
  • 20 g daun mint, cincang halus
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt merica hitam bubuk
Cara Membuat:
  1. Fried custard: Kocok telur dan gula hingga gula larut. Tambahkan tepung terigu, aduk rata. Masukkan susu hangat sambil terus diaduk hingga rata.
  2. Masak selama di atas api sedang sambil terus diaduk hingga adonan matang (± 15 menit), angkat. Tempatkan di dalam wadah, tutup dengan plastik lengket agar adonan tidak kering. Simpan di lemari es.(± 2 jam).
  3. Ambil adonan, bentuk silinder memanjang, potong-potong 5 cm. Gulingkan ke dalam tepung terigu, angkat. Celupkan ke dalam telur kocok, angkat. Gulingkan kembali ke dalam tepung roti, angkat.
  4. Goreng dalam minyak banyak di atas api sedang hingga kuning kecokelatan, angkat. Tiriskan, sisihkan.
  5. Costoletta: Lumuri lamb chop dengan minyak sayur, daun mint, garam, dan merica. Simpan di dalam lemari es hingga bumbu meresap (± 40 menit). Sisihkan sisa bumbu marinade, didihkan untuk membuat saus mint.
  6. Panaskan minyak pada wajan datar bergerigi. Masak lamp chop hingga medium rare (atau tingkat kematangan sesuai selera), angkat.
  7. Sajikan hangat costolette disertai fried custard dan saus mint. (f)
Untuk 4 porsi
Resep telah diuji coba di Dapur Uji Femina


*) Lamb chop: Daging paha kambing. Dapatkan di supermarket toko khusus daging atau supermarket yang menjual banyak daging impor.


Topic

#steak

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?