Celebrity
Sakdiyah Maruf Masuk dalam Daftar Wanita Inspiratif dan Berpengaruh Dunia Versi BBC 100 Women

26 Nov 2018


Dok. Pio Kharisma

 
Komedian tunggal Sakdiyah Maruf yang dikenal berani menyentil isu-isu ekstremisme isu radikalisme, dan pemberdayaan wanita rupanya memikat banyak warga dunia. Bahkan baru-baru ini wanita yang akrab dipanggil Diyah ini masuk dalam daftar wanita menginspirasi dan berpengaruh dari seluruh dunia versi BBC 100 Women untuk tahun 2018.
 
Menariknya, Sakdiyah adalah satu-satunya wanita asal Indonesia yang masuk dalam daftar bergengsi ini, bersanding dengan nama-nama besar lainnya seperti Chelsea Clinton (Wakil Ketua Clinton Foundation dari Amerika Serikat), Tamara Cheremnova (penulis asal Rusia), dan Barbara Burton (CEO BehindBars dari Inggris).
 
Menurut BBC, cara unik Sakdiyah dalam membawa lelucon yang memiliki pesan mendalam, membuatnya menjadi wanita yang inspiratif. Tak heran jika Sakdiyah terpilih, mengingat ia begitu berani mengangkat isu-isu yang tabu dibahas oleh Komedian tunggal lainnya di Indonesia. Ini membuatnya dianggap sebagai pendobrak dari kalangan muda di panggung komedi tanah air.
 
Wanita-wanita yang terpilih dalam 100 daftar ini berasal dari latar belakang yang berbeda. Mereka berasal dari 600 negara, yang mana mereka adalah dianggap pemimpin, pendobrak dan pahlawan dalam kehidupan sehari-hari.
 
Penghargaan dari BBC ini bukanlah yang pertama. Kepiawaiannya menyampaikan kritik sosial tentang keadilan, kesetaraan, dan Islam ekstrem yang dikemas dengan lelucon jenaka di atas panggung hingga mengemas pesan-pesan itu, juga pernah mengantarkannya menyabet penghargaan bergengsi dari Amnesty International, Vaclav Havel International Prize for Creative Dissent di Oslo, Norwegia pada tahun 2015 lalu.
 
Dalam wawancara dengan femina beberapa waktu lalu Sakdiyah mengaku bahwa ia tak bermaksud untuk mengkategorikan dirinya sebagai komika dengan isu-isu yang kontroversial.
 
“Saya hanya menyampaikan pengalaman-pengalaman yang pernah saya rasakan saja. Menjadi apa adanya, tajam dan with a mission. Dengan saya terus berkarya, siapa tahu ada wanita dari lingkungan yang membuatnya tertekan dan melihat apa yang saya sampaikan di atas panggung, dapat terinspirasi. Saya rasa, jika itu terjadi, misi saya tercapai,” tutur Sakdiyah.
 
Lebih lanjut ia menyampaikan, jika ternyata apa yang ia sampaikan di atas panggung sebagai komedian tunggal bisa berharga bagi satu orang saja, itu adalah sebuah kebahagiaan buatnya. (f)


Baca Juga :

Sakdiyah Makruf, Sempat Sembunyi-Sembunyi Saat Awal Tampil di Panggung Stand-Up Comedy
8 Perempuan Supreme: Sakdiyah Ma’ruf
#KITASUPREME, Apresiasi untuk Kekuatan dan Kehebatan 8 Wanita Indonesia

 


Topic

#sakdiyahmaruf

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?