Celebrity
Max ‘Schmidt’ Greenfield Tentang 100 Episode New Girl: Saya Bersyukur!

26 Sep 2016


Foto: Image Collect

Tanpa terasa, serial televisi New Girl yang dibintangi oleh Zooey Deschanel sebagai pemeran utama sudah sampai ke episode ke-100. Bagi para kru maupun bintangnya, seperti Max Greenfield, itu bak keberuntungan.

“Sebelum New Girl, saya ‘jungkir balik’ ikut casting dan gagal. Bisa terlibat di serial yang bisa terus bertahan dan disukai penonton patut disyukuri,” kata Max yang kemampuan aktingnya makin diperhitungkan sejak tampil memukau sebagai broker properti di film peraih Piala Oscar, The Big Short.

Tepat sebelum mendapat peran di New Girl, Max sempat putus asa dan ingin berhenti mengejar karier sebagai aktor setelah 12 tahun hanya mendapat peran-peran kecil di show seperti Veronica Mars dan Ugly Betty.

“Saya seorang ayah, dan rasanya, kok, egois sekali mengejar karier yang belum jelas masa depannya. Saya sempat menelepon teman dan meminta pekerjaan sebagai asisten penulis naskah. Mungkin saya bisa memulai karier sebagai penulis naskah dari awal,” kisah Max.

Sejak memerankan Schmidt yang agak nyentrik dan terkenal dengan kata ikoniknya, Schmidt-isms, di serial komedi situasi itu, Max mengaku kerap mendapat tawaran untuk memerankan karakter serupa. Bagaimana reaksinya?

“Proses syuting serial televisi seperti New Girl memakan waktu sekitar 8 bulan dalam setahun. Jadi, kalaupun akan menerima tawaran serial lagi, saya ingin sesuatu yang berbeda dan menantang. Itulah yang saya temukan pada American Horror Story.” Di serial itu, Max akan memerankan seorang pecandu narkoba. Bikin penasaran, kan? (f)

Baca juga:
Apa Saja Serial Televisi Pemenang Emmy Awards 2016? Cek Daftar Lengkapnya di sini.
Ingin Bernostalgia dengan Serial Televisi 90-an? Baca ini.
Cek Situs Gaya Hidup Milik Zooey Deschanel di sini.



 


Topic

#MaxGreenfield

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?