Celebrity
Kisah Si Tunggal Dari Keluarga Selebritas Dunia

10 Jan 2018


Foto: AFP, ImageCollect, Models.com, GrammyAwards.com (Kevin Winter/WireImage.com)

Banyak tokoh atau selebritas dunia yang memutuskan untuk memiliki satu anak atau bahkan menjadi anak tunggal. Ini kisah mereka dalam membesarkan satu anak atau bagaimana tantangan yang mereka hadapi ketika menjadi anak tunggal.

1. Kate Moss, Model
Memiliki satu putri tunggal yang sudah berusia remaja, Lila Grace Moss Hack (13), tak membuat Kate memanjakannya. Justru, diakuinya saat wawancara dengan majalah The Edit, karena Lila adalah anak satu-satunya, Kate justru harus menerapkan disiplin yang ketat agar sang putri tak manja.

“Saya benar-benar ketat menjalankan aturan di rumah,” tutur Kate. Agar anaknya tak merasa kesepian, Kate juga sering mengadakan play date di rumahnya. Dengan begitu, Lila bisa bermain bersama anak dari teman-temannya sesama model.

2. Hillary Clinton, Politikus Amerika Serikat
Hillary sempat mengalami kesulitan untuk bisa memiliki putri tunggalnya, Chelsea Clinton, yang lahir pada tahun 1980, karena endometriosis. Masalah itu membuat Hillary kesulitan untuk memiliki anak lagi.

Setelah menjadi ibu negara, Hillary membatasi kegiatan Chelsea yang berkaitan dengan aktivitas ayahnya sebagai pemimpin negara. Putrinya tak diperbolehkan ikut serta dalam kunjungan ke negara bagian, dan orang tuanya sepakat untuk memberikan privasi bagi putrinya agar ia bisa memiliki kehidupan seperti anak normal lainnya.

3. Adele, Penyanyi
Pelantun lagu Hello ini adalah anak tunggal yang dibesarkan oleh ibu tunggal, Penny Adkins. Meskipun ia menjadi anak tunggal, sang ibu selalu berusaha mendekatkan Adele dengan sepupu-sepupunya, agar ia tak merasa kesepian.

Di sisi lain, sang ibu memberikan kebebasan kepada Adele untuk menentukan sendiri cita-citanya saat ia besar, walau saat itu sang ibu ingin putrinya meneruskan bisnis mebel yang ia rintis. Salah satunya adalah dengan memasukkan Adele ke BRIT School Performing Arts & Technology di Croydon, Inggris, yang telah membantu Adele dalam mengembangkan dan mengasah bakatnya. Hingga akhirnya kini ia sukses menjadi seorang penyanyi.(Simak kisah cinta Adele di: Sejarah Baru Cinta Adele Bersama Simon Konecki)

4. Natalie Portman, Aktris
Natalie mengaku bahwa salah satu kunci kesuksesannya adalah menjadi anak tunggal, karena orang tuanya hanya memusatkan perhatian kepadanya. “Saya tidak akan pernah menjadi aktris, jika saya bukan anak tunggal, karena orang tua saya tidak akan membiarkan saya menjadi bintang dalam keluarga dengan mengorbankan anak lainnya,” tuturnya kepada majalah Rolling Stone.

Walau lahir sebagai anak tunggal, tak berarti Natalie merasa kesepian. Dalam wawancaranya bersama Metro, ia mengatakan, teman-temannya ia ibaratkan sebagai ‘fake siblings’ (saudara kandung palsu). (f)

Baca ulasan tentang anak tunggal di topik KELUARGA

Baca juga:
Benarkah Cukup Satu Anak Pilihan Rasional?
Tantangan Baru Keluarga Dengan Satu Anak, Ini Kata Pakar


Topic

#anaktunggal, #keluarga

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?