Tips
Rambut Superpendek, Kenapa Tidak?

7 Jul 2011

Bosan dengan rambut panjang? Tidak ada salahnya mengubah dratis penampilan dengan memotong superpendek rambut Anda. Selain membuat wajah terlihat lebih muda, potongan rambut superpendek juga dapat membuat penampilan Anda terlihat lebih modern.

Jangan khawatir potongan rambut superpendek tidak sesuai dengan bentuk wajah. Berikut beberapa tip potongan superpendek:

Clean Pixie Cut (Wajah Oval)

Wajah oval merupakan bentuk wajah paling proporsional. Potongan rambut superpendek bias diterapkan pada Anda yang memiliki wajah berbentuk oval. Agar tidak berkesan maskulin, biarkan bagian mahkota rambut lebih panjang dan bergradasi.

Tip: Agar helai rambut tidak terlihat kering, saat rambut lembap, bubuhi dengan foam. Keringkan dengan hairdryer dan semprotkan hairshine. Lalu, tata rambut Anda dengan jemari.

Feminine Bangs (Wajah Segitiga Terbalik)
Permainan poni asimetris menjadi kunci potongan rambut ini. Setelah bagian belakang rambut digunting dengan teknik tekstur yang dramatis, buat bagian poni bergradasi. Kesan feminim harus diciptakan untuk mengimbangi potongan yang superpendek.

Tip: Highlite dengan kombinasi warna cokelat dan caramel dapat menciptakan dimensi pada rambut.

Androgyny Crop (Wajah Persegi)
Untuk mengalihkan perhatian dari bentuk rahang persegi, gunting rambut dengan tekstur di bagian mahkota rambut dan sisi wajah. Hal itu dapat menciptakan dimensi sehingga mengalihkan perhatian dari bentuk rahang persegi. Selain itu, gunting pendek rambut bagian belakang untuk kesan androgyny yang seksi.

Tip: Pilih krim  produk wax yang memiliki tekstur lembut untuk menata rambut pendek Anda agar terlihat natural. (f)



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?