Tips
Usir Stres Dengan Bantal Herba

15 Jun 2011

Bukan seperti bantal biasa, bantal ini digunakan dengan suhu hangat dan berisi ramuan tradisional herba alami, seperti gandum, biji kenari, kayu manis, cengkih, serai, mentol dan star anise, yang menebarkan aroma menenangkan.

Bantal ini mampu mengatasi kepenatan pikiran dan meredakan stres. Memperlancar peredaran darah, dan ramuannya bisa mengatasi nyeri otot, rasa lelah, bahkan gejala flu. Rasa hangat yang dihasilkan bantal herba ini menyerupai kehangatan koyo yang berkhasiat merelaksasi tubuh dan membantu tidur lebih nyenyak.

Perlu diketahui:

• Sesuaikan suhu bantal dengan tingkat sensitivitas kulit. Pemakaian maksimal 30 menit per hari, dan 10 menit di tiap bagian tubuh.

• Untuk hasil optimal, kombinasikan dengan rendaman kaki herbal tea foot spa setiap 1-2 kali seminggu.

Tahapannya:
  1. Rendam kaki di air hangat selama 30 menit dengan campuran herbal tea foot spa (kantong berisi teh dan bahan herba alami) untuk membuang racun dalam tubuh.
  2. Setelah dikeringkan, pijat kaki pada titik-titik akupresur yang melancarkan peredaran darah sekaligus relaksasi selama 30 menit.
  3. Selama pijat refleksi, tempelkan bantal herba yang dipanaskan selama 4 menit dalam microwave, pada bagian leher atau tengkuk selama 10 menit.
  4. Lalu pindahkan batal ke bagian punggung dan pinggang selama 10 menit.
  5. Sepuluh menit terakhir, kompreskan bantal pada bagian lutut dan betis yang biasanya sering terasa linu. (f)


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?