Tips
Tampilan Mata Berbinar

8 May 2014


Kendala:
  • Sirkulasi darah kurang lancar
Saat lelah, pembuluh darah yang melebar di sekitar mata biasanya lebih terlihat karena struktur kulit di area ini lebih tipis. Hal ini yang sering kali membuat kantong mata terlihat gelap.
  • Jaringan lemak yang susut
Saat usia bertambah, beberapa jaringan lemak di wajah akan menyusut, terutama jika Anda melakukan diet ketat.  Wajah yang terlalu tirus tampak tidak segar.
  • Genetis
Munculnya lingkaran hitam seputar mata juga dapat disebabkan oleh faktor genetis. Pada umumnya, pemilik kulit cerah lebih sulit   menangani masalah ini dibandingkan   mereka yang berkulit gelap.

Strategi:
  • Meskipun belum ada garansi mata cerah tanpa lingkaran hitam,  tak ada salahnya menggunakan  produk yang mengandung kolagen dan antioksidan seperti idebenone dan thiotaine untuk menjaga kulit area mata dari pengaruh  luar. Untuk mencerahkan, carilah produk dengan beberapa kandungan seperti liquorice, akar mulberry, dan vitamin C.
  • Jika Anda ingin membuat area mata terlihat lebih segar, gunakan produk make up seperti foundation dan concealer satu tone lebih muda dari warna kulit wajah.



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?