Tips
Jemari Bersolek

5 Aug 2014

Melentik Genit
Setelah bosan dengan warna fall winter yang gelap dan warna dingin, kini warna jingga hadir menghiasi jemari lentik para model di panggung runway. Moschino, Rebecca Minkoff, dan Prabal Gurung tampak bermain dengan pulasan warna pastel hingga neon.

Ayo, coba!

-  Pemilik kulit sawo matang, jangan ragu memilih  warna neon yang lebih menyala.
-  Agar warna lebih terdefinisi, pulaskan cat kuku sebanyak 2 kali.
-  Jangan takut untuk bereksperimen dengan tampilan kuku.  Aksen motif minimalis seperti garis atau polkadot pada jari manis memberi kesan fun.

Dua Warna
Tren half moon nail yang diperkenalkan pertama kali  marak tahun 1930-an, kini kembali diminati.  Bedanya, tak hanya aksen setengah lingkaran di ujung kuku seperti pada Bibhu Mohapatra, Mila Schon, dan Milly, bahkan paduan dua warna seperti pada Jenni Kayne bisa menjadi inspirasi  tabrak warna yang seru.


Ayo, coba!


-  Paduan satu warna lembut dan satu warna lebih menyala dapat memberi suntikan energi. Coba warna seperti nude pink  dan oranye.
-  Sapukan cat kuku untuk aksen half moon terlebih dahulu ke seluruh kuku. Biarkan hingga kering secara menyeluruh. Lalu, dengan bantuan nail tape guide berbentuk oval, tempelkan pada ujung dalam kuku. Sapukan sisa kuku yang tidak tertutup nail tape guide dengan cat kuku warna berbeda.
-  Agar cat kuku tidak lekas terkelupas, lapisi kembali top coat.

Kilau Metalik

Warna metalik tak hanya keren untuk tampil pada koleksi tas dan sepatu, namun juga untuk cat kuku. Untuk menghindari kesan futuristis, gunakan warna metalik hanya sebagai aksen.  Pilihan seperti silver, emas, bahkan biru metalik bisa menjadi warna seru untuk mengeksplorasi gaya kuku.


Ayo, coba!


-  Saat ingin menggunakan warna metalik, pastikan kuku dalam kondisi rapi dan memiliki potongan pendek. Warna metalik pada kuku yang terlalu panjang akan tampak menyeramkan.
-  Saat ingin menciptakan aksen garis, sapukan cat kuku dengan bantuan nail art brush untuk melukis garis lurus yang diinginkan.
-  Padankan warna metalik dengan warna polos, seperti putih, nude, atau krem.
-  Hindari memadankannya dengan warna tegas, seperti hitam atau merah yang memberi kesan terlalu agresif.

Gunakan Ini!

Nail File, Rp20.000

Sebelum memulas cat kuku, pastikan kuku Anda terbentuk sempurna. Setelah menggunting kuku, rapikan dengan nail file yang bisa mengikir kuku sesuai bentuk yang diinginkan.

Vitabase Nutrient Nail Strengthener, Rp125.000

Selalu pulaskan nail strengthener sebelum memulaskan cat kuku. Produk ini memiliki kandungan protein comlex yang berfungsi menguatkan kuku agar tak mudah patah.

Speedy Top Coat, Rp125.000

Kunci agar dekorasi tampak maksimal dan kilau kuku tetap terjaga adalah dengan menggunakan top coat sesudah memulaskan cat kuku dan mengulangi aplikasi top coat  tiap hari.

Dry Ice, Rp125.000

Lelah menunggu cat kuku cepat kering? Cukup teteskan dua hingga tiga tetes cairan dry ice ini. Dalam waktu satu menit, Anda sudah dapat beraktivitas seperti biasa.

Cuticle Soothe Conditioning Cuticle Oil, Rp125.000

Agar kutikula terhindar dari kekeringan, gunakan minyak khusus kutikula ini. Oleskan pada bingkai kutikula  setelah mengoleskan cat kuku.(f)




 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?