Tips
Hair Removal Cream

27 Feb 2014


Tepat untuk area: Kaki, tangan, ketiak, dan bikini.
Waktu yang tepat: Setelah mandi.

Do:
• Di pasaran, tersedia beberapa jenis krim untuk menghilangkan bulu di area yang tidak diinginkan. Pilih hair removal cream sesuai jenis kulit.
• Lakukan tes terlebih dahulu sebelum memulai proses menghilangkan bulu. Oleskan pada salah satu area lipatan tubuh, seperti ketiak, lipatan lengan, pangkal paha, atau di balik dengkul. Tunggu 24 jam dan lihat reaksinya.
• Oleskan hair removal cream pada bulu yang hendak dihilangkan. Hindari gerakan menggosok. Setelah menunggu 3 menit, angkat menggunakan spatula atau handuk.
• Cuci bersih area tubuh sehabis perawatan dengan air bersuhu normal. Gunakan pelembap tubuh dan deodoran  setelah 6 jam.
• Lakukan proses pengangkatan sel kulit mati dengan scrub setelah 4 hari perawatan.

Don’t:
• Hindari metode ini, jika Anda memiliki kulit yang sangat sensitif.
• Hindari tekanan atau gerakan menggosok terlalu keras saat proses pengangkatan bulu dengan handuk atau spatula.
• Hindari area kulit yang terluka saat menggunakan krim ini.(f)

Coba ini:
  • Veet
  • Deodorant



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?