Tips
5 Langkah Mudah Memasang Kuku Palsu

8 Jul 2017


Foto: Fotosearch

Jika ingin kuku lebih cantik dalam sekejap, kuku palsu dapat menjadi solusi membantu mengubah tampilan. Namun ada beberapa hal yang harus diperhatikan, agar pemasangan kuku palsu sempurna.
 
1/ Hapus cat kuku lama Anda, walau hanya memakai cat kuku berwarna putih bening, jika masih ada cat kuku yang lama pada kuku Anda, maka kuku palsu akan lebih sulit untuk menempel.
 
2/ Bersihkan dengan sabun dan air hangat, pastikan benar-benar bersih dan biarkan mengering. Anda dapat menambahkan sabun mandi atau sabun tangan ke dalam air, tetapi jangan merendam tangan Anda dalam larutan yang mengandung minyak, karena sisa minyak pada kuku akan membuat kuku palsu sulit untuk menempel.
 
3/ Potong pendek kuku Anda, namun jangan terlalu pendek, sisakan sedikit ujung pada kuku Anda agar kuku palsu bisa mendapatkan lebih banyak bidang untuk menempel. Gunakan kikir kuku untuk menghaluskan bagian tepi kuku.
 
Jangan lupa untuk merapikan kutikula, agar tidak mengganggu pada saat memasang kuku palsu. Gunakan pendorong kutikula untuk mendorong kutikula Anda dengan perlahan.
 
4/ Pilih ukuran kuku palsu yang ukurannya sesuai dengan bentuk kuku Anda. Jika ukuran dan bentuk kuku palsu tidak sesuai dangan kuku asli Anda, kuku palsu tersebut akan mudah lepas dan membuat kutikula menjadi rusak. perhatikan juga panjang kuku palsu Anda, sebaiknya gunakan yang tidak terlalu panjang agar tidak menghambat aktivitas Anda.
 
5/ Gosok kuku asli Anda, ini akan membuat permukaan kuku menjadi agak kasar, sehingga membuat kuku palsu menempel lebih mudah. Bersihkan debunya saat Anda sudah selesai menggosok.
 
Oleskan lem di atas kuku Anda, lalu secara perlahan, pasang kuku palsu. Usahakan agar tidak menekan terlalu keras, agar kuku tidak rusak atau patah.
 
Mudah, kan? Lalukan perawatan setelah selesai memakai kuku palsu tersebut agar kuku Anda tetap sehat dan cantik dan sebisa mungkin hindari aktivitas yang berat dan menggunakan jemari secara intens saat Anda menggunakan kuku palsu. Selamat mencoba! (f)

Baca Juga:

Penting: Cek Masa Kedaluwarsa Kosmetik Anda!
Ini Cara Mencuci Muka Yang Benar
Wajah Baru Christopher Salon Pejaten Village


Topic

#kukucantik, #kukuindah, #tipcantik

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?