Trending Topic
Wedding Around The World

11 Oct 2012

























Russian Ortodoks

Pasangan pengantin Russian Ortodoks mengenakan makhkota di kepalanya. Uniknya, sebelum mengucapkan sumpah pernikahan di atas karpet khusus, kedua mempelai berlomba untuk mencapai karpet itu lebih dulu. Siapa pemenangnya, dia yang akan menjadi kepala rumah tangga.

























Jepang
Jepang memiliki ritual pernikahan yang unik. Mempelai wanita dicat putih dari kepala hingga kaki yang mana melambangkan keperawanannya. Dia mengenakan kimono dan tsunokakuski yang melambangkan ‘tanduk kecemburuan’ yang juga simbol ketaatannya.


























Moroko

Mempelai wanita Moroko mengenakan sebuah topi baja rumit dengan kerudung yang menutupi wajahnya. Selain itu tangan dan kakinya dihiasi lukisan henna atau pacar yang juga ada dalam tradisi Arab. Pengantin wanita juga diharuskan untuk berjalan mengitari luar rumah sebanyak tiga kali sebagai ritual telah menjadi nyonya rumah baru.

























Norwegia
Mempelai pria dalam pernikahan Norwegia mengenakan pakaian yang mereka sebut dengan bundas. Bundas terdiri dari jas buatan tangan dari bahan wol, lalu kemeja sutra putih, celana pendek dan stocking. Untuk mempelai pengantin wanitanya mengenakan gaun putih atau perak. Ia juga memakai mahkota emas yang di sekitarnya terdapat gelang-gelang kecil. Menurut kepercayaan, gelang-gelang  ini yang menghasilkan musik merdu yang bisa mengusir roh jahat. Bridesmaid atau pengiring pengantin perempuan juga akan mengenakan gaun putih seperti pengantin. Tujuannya agar setiap roh jahat bingung dan membantu melindungi pengantin dari pengaruh jahat. Dan yang tidak kalah penting dari pernikahan Norwegia adalah musik. Pengantin akan diiringi lagu tradisional Norwegia dengan musik akordeon.

























Korea
Pakaian pasangan pengantin Korea begitu rumit dan kaku. Ini dimaksud agar kedua mempelai bergerak sesuai kehormatannya. Selain itu pasangan pengantin juga disarankan untuk tidak menunjukkan emosinya selama upacara berlangsung.



Ayu Widya S


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?