Recipes
Telur Gabus

1 Feb 2012

Bahan:
  • 200 g tepung terigu, ayak
  • 1/2 sdt garam
  • 2 butir telur ayam, kocok rata
  • 50 ml air
  • Minyak untuk menggoreng
Lapisan  Gula:
  • 50 g gula merah, sisir halus
  • 50 g gula pasir
  • 50 ml air
Cara membuat:
  1. Campur tepung terigu dan garam, aduk rata. Masukkan telur kocok sambil aduk rata.
  2. Tuang air sedikit-sedikit sambil uleni hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk dan tidak lengket.
  3. Bentuk setiap 1 sdm adonan seperti jari kelingking dengan kedua ujungnya meruncing.
  4. Masukkan adonan yang telah dibentuk ke dalam minyak dingin hingga terendam. Diamkan selama 5 menit.
  5. Nyalakan api kecil, masak hingga telur gabus terapung (jangan diaduk).
  6. Besarkan api, aduk sekali-sekali hingga telur gabus matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan, sisihkan.
  7. Lapisan Gula: Masak gula merah, gula pasir, dan air di atas api kecil. Aduk-aduk hingga gula larut dan agak berserabut.
  8. Masukkan telur gabus dalam lapisan gula. Aduk-aduk sampai gula menempel rata.
  9. Angkat, biarkan lapisan gula mengering. Sajikan. (f)
Untuk 500 gram
  


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?