Health & Diet
Suplemen, Seberapa Perlu?

21 Mar 2012

Saat cuaca tak menentu begini, tak sedikit yang menyarankan untuk mengonsumsi aneka suplemen tambahan (dengan dosis tinggi!) untuk meningkatkan daya tahan tubuh. “Sebetulnya, suplemen tidak mutlak diperlukan, karena kondisi tubuh masing-masing orang berbeda. Namun, jika tetap ingin mengonsumsi suplemen tambahan, cari tahu berapa asupan ideal yang diperlukan oleh tubuh per kilogram berat badan per hari. Caranya, gunakan daftar gizi yang dikeluarkan DepKes atau FDA (Food and Drug Administration) sebagai acuan,” papar dr. Eleonora Mitaning Christy dari Klinik Barnabas, Pamulang, Tangerang Selatan.

Hal ini penting, mengingat segala hal yang berlebihan atau terlalu sedikit, berdampak tidak baik bagi tubuh. Pertahankan daya tahan tubuh dengan menerapkan gaya hidup sehat, teratur, dan seimbang. Perhatikan asupan makanan dan minuman. Perbanyak buah dan sayur segar berwarna hijau, merah, dan kuning karena di dalamnya terdapat bahan kimia (phytochemical) dan kandungan vitamin alami yang menambah daya tahan tubuh.Juga, istirahatlah yang cukup dan berkualitas serta olahraga secara rutin, untuk meningkatkan metabolisme tubuh, yang nantinya berfungsi sebagai benteng pertahanan tubuh. (f)


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?