Food Trend
Rahasia Dapur Petis

16 Oct 2012


Proses pembuatan petis tergolong mudah. Ekstrak rebusan udang/ikan/kupang/daging sapi dimasak selama beberapa jam hingga pekat. Kemudian diberi bumbu (bawang, jahe, kuyit, serai, cabai) serta gula aren, dan dimasak bareng hingga mengental seperti selai.

Larutan pengental dari tepung beras atau tepung kanji sering kali ditambahkan. Petis kualitas bawah biasanya menambahkan pengental dalam jumlah agak banyak, demi mendapatkan konsistensi pekat, ditandai dengan tekstur kental, tapi rasanya tidak terlalu intens.
Petis udang pada umumnya berwarna cokelat kehitaman, petis ikan berwarna hitam kelam, dan petis daging dalam rona cokelat muda. Zat pewarna, abu merang, atau tinta cumi kerap dilibatkan untuk menghasilkan warna lebih hitam.

Pemenang II Lomba UKM-Femina 2008, Wieke Anggraini, bahkan mengemas brand petis "Yudhistira" dalam botolan kaca, perkembangan dari wadah plastik pada umumnya. "Botol kaca bisa direbus, agar petis yang memang tak berpengawet ini bisa higienis dan tahan lebih lama," ujarnya.

Kabarnya, segala langkah Wieke menaikkan kelas petis sebagai teman makan tahu pong Semarangan turut diakui di acara Malam Indonesia yang digelar di Den Haag. Indahnya petis!

(Maharani Djoeir)



 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?