Health & Diet
'Mencuci' Paru-Paru

31 May 2012



Momok menakutkan bagi perokok aktif adalah ancaman kanker paru-paru yang dapat berujung kematian. Terlebih bagi Anda yang dapat menghabiskan minimal sebungkus rokok dalam sehari. Kecanduan akan rokok hanya memberikan dampak negatif bagi kesehatan, maka segeralah Anda menghentikan kebiasaan buruk ini!

Menurut Prof.Dr.dr. Purwantyastuti M.SC.SpFK, langkah sederhananya adalah dengan berusaha sekuat tenaga menahan diri untuk merokok. Akan ada withdrawal symptom (gejala pengulangan kembali) sewaktu Anda menghentikan kebiasaan merokok, yaitu keinginan yang teramat kuat untuk kembali merokok.

"Pada saat itu, Anda memerlukan keberanian untuk melawannya. Kalau Anda berhenti merokok, secara berangsur tubuh akan membersihkan paru-paru dari lapisan tar dan nikotin. Jika sudah terjadi gangguan fungsi, misalnya penurunan kemampuan paru-paru dalam menyerap oksigen, maka usaha perbaikan akan lebih sulit dilakukan," jelas Prof.Dr.dr. Purwantyastuti M.SC.SpFK.

Ada banyak lagi racun disekitar kita, wapadai keberadaannya! untuk mengetahui apa saja racun berbahaya selain nikotin
klik di sini! (f)


 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?