Agenda
Jangan Lewatkan Parade Ondel-Ondel Ala Prancis di Kota Tua Jakarta Hari Ini, Gratis!

13 Jul 2017

Foto: Dok. Institut Français d'Indonésie (IFI) Jakarta

Anda tidak boleh ketinggalan keseruan parade Les Grandes Personnes, alias parade boneka raksasa Prancis. Pertunjukan teater boneka raksasa yang digelar oleh Institut Prancis di Indonesia (IFI) ini berlangsung hari ini, Kamis (13/07), pukul 17.00 sampai 18.00 WIB di Museum Keramik Kawasan Kota Tua Jakarta.

Bagi Les Grandes Personnes, ini bukan penampilan perdana mereka di Indonesia. Sebelumnya mereka ikut meramaikan Car Free Day, di Jakarta, Minggu (09/07). Mereka juga memeriahkan Cross Culture Festival di Surabaya (16/07), dan tahun lalu arak-arakan boneka setinggi 4 meter itu juga ikut meramaikan Pesta Kesenian Bali yang dihadiri Presiden RI Joko Widodo.

“Tahun ini Les Grandes Personnes menghadirkan pementasan berjudul Les Touristes, yang akan memadukan boneka raksasa Prancis dengan barong keket Bali. Sementara di Jakarta dan Surabaya kami membawakan lakon olahraga untuk mempromosikan olahraga itu sendiri sebagai kegiatan yang menyenangkan dan mempertemukan orang dengan latar belakang budaya yang berbeda,” papar sutradara pertunjukan Pauline de Coulhac, yang tahun ini akan berkolaborasi dengan komunitas budaya Yasa Putra Sedana dari Bali.

Sanggar teater boneka Les Granders Personnes ini dalam perjalanannya tak pernah berhenti berinovasi. Salah satunya mencari bahan-bahan baru untuk mengurangi berat boneka boneka setinggi 4 meter itu. “Selama ini karena sangat berat, boneka hanya bisa digerakkan orang yang berbadan besar. Dengan inovasi bahan-bahan baru yang lebih ringan ini, boneka nantinya mudah dikendalikan semua orang, bahkan anak-anak,” lanjut Pauline.

Sanggar teater boneka yang dibentuk pada 1998 di Aubervilliers, Paris ini membawa kreasi seni pahat dan ukir multimedia (kertas, kayu, plastik) ke ruang publik. Didukung oleh lebih dari 30 seniman, mulai dari seniman visual, pelukis, aktor, pemain sirkus, dalang, penari, musisi, hingga penata busana, Les Grandes Personner sering menampilkan naskah drama populer. Salah satunya, Romeo and Juliet karya Shakespeare.

Dengan memadukan seni visual dan pertunjukan, mereka berhasil membongkar sekat pemisah seni visual dan seni pertunjukan, seni moderen dan seni tradisional serta antara kerajinan tangan. Hasilnya, sebuah pertunjukan teater jalanan yang memikat.

Sebelum menyaksikannya sendiri di Museum Keramik Kota Tua Jakarta, hari ini, Anda juga bisa menyimak rekaman penampilan Les Grandes Personnes berikut: (f)


Topic

#pertunjukanbudaya

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?