Tips
10 Tip Menghilangkan Noda di Baju

3 Dec 2016


Foto: Fotosearch

Baju kesayangan mendadak terkena noda? Don’t be panic, ini treatment-nya…
 
1. Noda Darah
Rendam baju dalam air dingin yang  telah diberi garam. Diamkan selama 3 - 4 jam, kemudian kucek dengan detergen cair, bilas dengan air bersih.
 
2. Noda Kopi
Segera rendam baju dalam campuran 1 ¼ air, 1 sdm cuka, dan 1 sendok teh detergen cair.
 
3. Noda Minyak
Taburi noda dengan bedak powder, lalu kucek, dan cuci seperti biasa dengan air hangat.
 
4. Noda Tetesan Lilin
Kerok noda dengan benda tumpul seperti sendok. Setelah tinggal sisa-sisanya, ambil secarik kertas. Letakkan kertas di atas noda lalu seterika dengan suhu panas hingga lilin mencair dan menyerap di kertas.
 
5. Noda Rumput
Rendam dalam cuka atau segera sikat dengan menggunakan pasta gigi tanpa kandungan whitening.
 
6. Noda Tinta
Saat masihdalam keadaan basah, taburkan garam pada noda, tepuk perlahan dengan saputangan atau tisu tebal yang sudah dibasahi dengan air, kemudian bersihkan sisa garamnya. Lakukan berulang hingga noda hilang.
 
7. Noda Lumpur
Gosok perlahan noda dengan irisan kentang, kemudian rendam dalam air dingin selama minimal 15 menit.
 
8. Noda Lipstik
Beri sedikit alkohol pada saputangan atau kapas, kemudian gosok perlahan pada noda hingga noda hilang. Lanjutkan dengan merendamnya sebentar dalam air berdetergen. Kucek dan bilas dengan air bersih.
 
9. Noda Luntur
Ambil cuka lalu campur dalam larutan air dan detergen. Rendam selama 30 menit, kemudian bilas dengan air bersih,
 
10. Noda Karat
Beri perasan air jeruk nipis atau lemon dan garam pada noda, kemudian uapkan baju di atas air mendidih dalam baskom. Kucek, rendam dalam air detergen selama ½ jam, bilas dengan air bersih. (f)
 
Baca juga:
8 Baju + 2 Sepatu = Gaya untuk 7 Hari
Langkah Mudah dan Jeli Beli Baju Second
Baju Olahraga Untuk Yang Dinamis
 


Topic

#perawatanbusana

 


polling
Seberapa Korea Anda?

Hallyu wave atau gelombang Korea masih terus 'mengalir' di Indonesia. Penggemar KDrama, Kpop di Indonesia termasuk salah satu yang paling besar jumlahnya di dunia. Lalu seberapa Korea Anda?